Polsek Tutar Polres Polman Gelar Patroli Malam, Jaga Keamanan dan Sambangi Warga di Desa Arabua

Polewali Mandar – Guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif, Polsek Tutar Polres Polewali Mandar (Polman) menggelar patroli malam di wilayah Kecamatan Tutar, Kabupaten Polman, Rabu (12/2/2025).

Patroli ini bertujuan untuk mencegah potensi tindak kejahatan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Selain berkeliling memantau situasi, petugas juga menyempatkan diri menyambangi warga di Desa Arabua untuk berdialog langsung dan menyerap aspirasi masyarakat.

Kapolsek Tutar, Ipda Bafruddin, menegaskan bahwa patroli malam akan terus dilakukan secara rutin sebagai langkah preventif dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

“Kami juga mengimbau warga untuk selalu waspada dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di sekitar tempat tinggal mereka,” ujarnya.

Dengan patroli rutin dan interaksi langsung bersama warga, Polsek Tutar berharap dapat mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan damai.

(Humas Polres Polman)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *