Pj Bupati Lepas 700 Peserta Run Fun Polman

POLEWALI MANDAR, – Sebanyak 700 peserta mengikuti lomba Fun Run yang digelar di Sport Center Polewali Mandar, Minggu (8/12/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Kejuaraan Tarkam yang diselenggarakan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.

Bacaan Lainnya

Penjabat (Pj) Bupati Polewali Mandar, Muhammad Ilham Borahima, melepas langsung para peserta di garis start. Dalam sambutannya, Ilham mengimbau para pelari untuk menjunjung tinggi sportivitas.

“Jadikan lomba ini sebagai ajang mempererat silaturahmi dan menjaga kesehatan bersama,” katanya.

Lomba yang terbagi dalam dua kategori, yakni usia di bawah 40 tahun dan di atas 40 tahun, menempuh jarak 5 kilometer dengan start dan finish di Sport Center Polewali Mandar.

Peserta tidak hanya berasal dari warga lokal, tetapi juga sejumlah tokoh turut memeriahkan, seperti mantan Kapolres Polman AKBP Agung Budi Laksono bersama istri, Kombes Delia, serta Wakapolres Polman Kompol Kemas Aidil Fitri.

Acara ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat Polman yang semakin antusias mengikuti olahraga lari. Usai lomba, panitia menyerahkan hadiah kepada para pemenang sebagai apresiasi atas semangat mereka.

Polman ditunjuk sebagai tuan rumah Kejuaraan Tarkam tahun ini oleh Kemenpora RI.

Keberhasilan penyelenggaraan Fun Run ini menunjukkan kesiapan Polman dalam mendukung program olahraga nasional sekaligus mempromosikan Sport Center sebagai pusat kegiatan olahraga masyarakat,(*).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *